Jumat Bersih, Sehat, dan Sedekah


(Gowes Sambang Desa )

Hari Jumat, 20 September 2019, Polsek Panongan dan Koramil  14 Panongan mengadakan Gowes Sambang Desa. Desa yang dituju kali ini adalah Desa Ranca Kelapa – Kecamatan Panongan. Rombongan Gowes ini diterima oleh jaro  dan warga setempat. 








Tujuan  dari Gowes Sambang Desa ini adalah membersihkan hati, menyehatkan badan, dan sedekah (Berbagi kepada warga).  AKP Nana Supriatna, Kapolsek Panongan dan koordinator acara ini, menyampaikan : “Gowes Sambang Desa ini bertujuan untuk membersihkan hati dan menyehatkan raga. Hati yang bersih  membuat  kita mensyukuri anugerah kehidupan dari Allah. Rasa syukur atas kehidupan ini diungkapkan dengan  menjaga kesehatan raga dan bersilaturahmi serta berbagi”. 

Setelah sambutan dari AKP Nana Supriatna, acara dilanjutkan dengan berbagi kasih  dengan warga yang hadir.  Tanda kasih ini secara simbolik diberikan oleh AKP Nana Supriatna, Kapten Inf Budi Noeryanto (Danramil 14 Panongan), serta ketua bhayangkari kepada perwakilan warga.



Setelah  pemberian tanda kasih, ibu-ibu bhayangkari  beserta rombongan gowes mengunjungi tiga orang nenek yang sudah kesulitan berjalan.  Ketiga nenek itu adalah Nenek Mesan (yang tidak bisa melihat), Nenek Swanni, dan Nenek Tini. Ketiga nenek itu sangat bergembira  menerima kunjungan ini. “Terimakasih, Terimakasih, saya doakan sehat”, kata mereka.










Semoga kegiatan ini menjadi berkah bagi banyak orang

Penulis Romo Felix Supranto, SS.CC/Polsek Panongan

Comments

Popular posts from this blog