UPACARA HUT KEMERDEKAAN RI KE - 74 KECAMATAN PANONGAN
Tema : SDM Unggul, Indonesia Maju
Kecamatan Panongan, tanggal 17 Agustus 2019, mengadakan Upacara HUT Kemerdekaan RI Ke – 74 di Lapangan Sepakbola Ciapus. Hadir dalam acara Peringatan Detik-Detik Proklamasi ini adalah Muspika Panongan, tokoh-tokoh agama, tokoh-tokoh masyarakat, organisasi-organisasi pemuda dan masyarakat, serta perwakilan siswa-siswi dari berbagai sekolah yang berada dalam wilayah Kecamatan Panongan.
Paskibra dari siswa-siswa Sekolah Nusantara Panongan. Mereka mengibarkan Bendera Sang Merah Putih dengan khidmat yang diiringi Lagu Kebangsaan ‘Indonesia Raya’. Pengibaran Sang Saka Merah Putih itu membawa para peserta upacara larut dalam keharuan sehingga mereka bersyukur atas HUT Kemerdekaan RI yang ke - 74, dan menghormati para pahlawan.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Bapak Rudi, Camat Panongan. Bapak Camat menyampaikan amanatnya yang bertemakan “SDM Unggul, Indonesia Maju”. Peningkatan SDM harus dilakukan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Peningkatan SDM ini harus dibingkai dengan sinergi, kolaborasi, inspirasi dan semangat bekerja tiada henti untuk membangun negeri. Menjaga kerukunan seluruh unsur masyarakat merupakan kunci untuk mewujudkan cita-cita bangsa itu.
Setelah menyampaikan amanatnya, Bapak Camat memimpin detik-detik proklamasi yang ditandai dengan sirene dan dentuman meriam.
Setelah upacara detik-detik Proklamasi, siswa-siswi Sekolah Citra Berkat membawakan aubade lagu-lagu Kemerdekaan RI.
Sebelum Upacara HUT RI Ke - 74 purna, doa untuk Bangsa Indonesia dikumandangkan.
Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke - 74 tahun 2019 ini selesai pada pukul 09.00.
Acara dilanjutkan dengan pertunjukan Pencak Silat sebagai salah satu kekayaan budaya Indonesia.
Salam Kemerdekaan
Romo Felix Supranto, SS.CC
Comments
Post a Comment