TMMD
(Tentara Manunggal Membangun Desa) ke – 105 Tahun 2019 Kodim 0510 Tigaraksa :
Menghidupkan Tradisi Ngariung Di Desa Blukbuk – Kronjo
Oleh Romo
Felix Supranto, SS.CC
Salah satu program TMMD (Tentara
Manunggal Membangun Desa) ke - 105 tahun 2019 Kodim 0510 Tigaraksa adalah
membangun sebuah jalan cor di Desa Blukbuk - Kecamatan Kronjo. Pada
tanggal 19 Juli 2019 Letkol Inf Pasaribu (Perwakilan Kodam Jaya), Letkol
Inf Parada Tampubolon (Dandim 0510 Tigaraksa), dan Camat Kronjo meninjau
proses pembangunan jalan tersebut. Sebelum para pejabat tersebut tiba,
terlihat beberapa orang berkumpul di beberapa titik di pinggir
jalan yang sedang dikerjakan. Ternyata mereka sedang ngariung. Ngariung adalah
tradisi Sunda yang berarti berkumpul. Berkumpul sambil makan bersama (Dibawa
masing-masing) dan ngobrol bersama.
Bagi masyarakat Desa Blukbuk, jalan
yang sedang dibangun itu bukan sekedar berfungsi untuk melancarkan pergerakan
antar desa. Lebih dari itu, jalan itu menjadi tempat masyarakat untuk
ngariung. Jalan itu menjadi sarana untuk menghidupkan tradisi ngariung,
yang merupakan tradisi yang sangat indah .Ngariung itu mempererat silaturahmi,
mengajarkan sifat berbagai, dan menumbuhkan rasa senasib dan sepananggungan di
antara sesama manusia.
Semoga tradisi ngariung yang indah ini tidak
hilang ditelan jaman.
Koramil 14 Panongan, 26 Juli 2019
Comments
Post a Comment