Bersyukur
Oleh Romo Felix Supranto, SS.CC
Bersama Ibu Prima (camat PANONGAN), para ulama, Kapolsek, Koramil, kepala desa, dan masyarakat, saya dan Seksi HAAK serta beberapa umat Katolik St. Odilia Citra Raya mengikuti acara buka Puasa bersama dan Ulang tahun Kecamatan PANONGAN ke - 19, pada tanggal 24Mei 2018.
Itulah Indahnya kebersamaan di dalam keragaman. Kita semua adalah saudara.
Indahnya kebersamaan itu merupakan anugerah Allah yang harus kita syukuri.
Bentuk syukur ini adalah melangkahkan kaki untuk tak lelahnya bersilaturahhim kepada sahabat dan kerabat.
Silaturahmi membangun kehidupan yang rukun dan saling menguatkan.
Kehidupan yang rukun di dalam perbedaan menunjukkan kasih Allah nyata.
Salam Kerukunan. Dari Romo Felix Supranto, SS.CC
Salam Kebhinnekaan Mo
ReplyDeleteBikin hati adem...
ReplyDeleteTerimakasih sharingnya romo. Setiap romo hadir saatt itu pula kesejukan makin terasa.
ReplyDeleteSalam bhinneka tunggal ika