FUNDAMENTUM CENTUM
KEJERNIHAN HATI DAN PIKIRAN Kesombongan itu senantiasa mengikuti setiap pergerakan kita. Kesombongan itu nampak dalam keinginan kita untuk terus menerus memberikan kritik dan penghakiman. Kita akan buta terhadap kelemahan-kelemahan kita sendiri ketika kita sering mengritik, menilai, dan menghakimi orang lain. Akibatnya, kita akan memandang orang lain lebih rendah daripada kita karena kita hanya melihatnya dari satu sisi dan bukannya secara utuh. Untuk membentengi diri dari keinginan untuk menilai orang lain, kita perlu melakukan distansiasi dalam teori Paul Ricoeur (Filsuf Perancis abad ke - 20). Distansiasi ini adalah mengambil jarak sebentar (introspeksi diri) supaya bisa berpikir jernih dengan hati yang murni untuk dapat mempunyai pandangan yang lebih utuh terhadap orang lain dan diri kita sendiri. Hal ini dapat digambarkan seperti kita berada di dalam helikopter di helipad. Ketika kita berada di dalam helikopter di helipad, pandangan kita lebih sempit, bahkan tid